Lomba Expo Informatika ini dilaksanakan pada hari Rabu 25 Oktober 2023 di SMP 2 Bae Kudus. Lomba ini diprakarsai oleh MGMP Informatika Kab. Kudus. Lomba ini terdiri dari 2 lomba yaitu Olimpiade informatika yang dilaksanaka dengan model 2 babak yaitu penyisihan secara online yang diikuti oleh 42 peserta dari seluruh SMP se kabupaten Kudus, kemudian nantinya babak kedua hanya diambil 10 peserta dengan soal tertulis. Sedangkan lomba yang kedua adalah Coding dengan memanfaatkan bahasa pemrograman berbasis blok (Scratch), yang diikuti 41 peserta dari seluruh SMP se kabupaten Kudus.

Pada lomba kali ini SMP 5 Kudus mendapatkan Juara 1 lomba coding atas nama Ezaria Ega Putra Sasongko dari kelas 8E dan Juara Harapan 3 lomba olimpiade informatika atasa nama Albay Haqy Alfarizki dari kelas 8D.

Lomba Expo Informatika 2023

Navigasi pos